suaramajalengka – Talaga, Menyikapi keadaan saat ini, Banyaknya warga yang terkena dampak covid19, Mendorong hati nurani Kapolsek Talaga AKP Agus Romi untuk menebar kebaikan. Tanpa mengenal kata lelah, Bhabinkamtibmas Polsek Talaga Polres Majalengka Salurkan Bansos berupa Paket Sembako kepada Warga terdamapak Covid-19.
Sesuai arahan dan yang rutin dilakukan oleh Kapolsek Talaga AKP Agus Romy Dengan Kegiatan Bakti sosial berupa pembagian bantuan Paket Sembako kepada warga masyarakat di massa pandemic Corona virus disease 19 (Covid-19) diwilayah hukum Polsek Talaga. Rabu (4/8/2021).
Kapolsek Talaga AKP Agus Romy menjelaskan,” Kegiatan bakti sosial tersebut Polsek Talaga Baksos berupa Paket sembako ditambah Habatspro 50 butir, Multivitamin 80 butir, Vitamin D 120 butir dan Bawang putih tunggal 40 butir, terang Kapolsek.
Menurutnya, ” dimasa kebijakan PPKM darurat, kami melaksanakan Bansos kepada warga yang membutuhkan sembako. Meskipun sekadarnya tapi kami berharap dapat bermanfaat untuk saudara kita yang terkena dampak covid19. Kita semua berdoa semoga COVID-19 segera terkendali,” ucap Agus Romy.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Talaga beserta 3 anggota bhabinkamtibmas Polsek Talaga Polres Majalengka, Kegiatan ini melanjutkan apa yang sudah bapak Kapolres Majalengka Laksanakan Selama Beliau Berdinas di Polres Majalengka dengan Berbagi kepada Sesama Secara Langsung.” Tutup Kapolsek. (red)