Majalengka – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Tahun Baru Imlek tahun 2575, Sesuai dengan arahan dari Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Kadipaten, Polres Majalengka, Polda Jabar, AKP Asep Ashari, S.H., memimpin apel pengamanan Imlek 2575 di Vihara Darma Bhakti Kadipaten. Apel ini diadakan sebagai bagian dari persiapan dan koordinasi petugas kepolisian dalam mengawal ketertiban selama perayaan Imlek di wilayah hukum Polsek Kadipaten pada Jumat malam (9/2/2024).
Dalam apel tersebut, Kapolsek memberikan arahan dan petunjuk kepada seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan Imlek. Fokus utama dari arahan tersebut adalah menjaga situasi keamanan, mengantisipasi potensi gangguan, serta memberikan rasa aman kepada masyarakat yang merayakan Imlek.
“Kita harus bersiap dengan baik untuk mengamankan perayaan Imlek. Masyarakat berhak merayakan hari raya sesuai keyakinan mereka, dan tugas kita adalah menjaga agar perayaan tersebut berlangsung dengan aman dan lancar,” ujar Kapolsek Kadipaten, AKP Asep Ashari, S.H., saat memberikan arahan.
Petugas dikerahkan untuk melakukan patroli intensif di sekitar lokasi perayaan Imlek, pusat-pusat keramaian, dan tempat ibadah terkait. Pemeriksaan pengamanan melibatkan penjagaan ketat di titik-titik strategis serta penanganan potensi kerumunan atau gangguan keamanan lainnya.
“Kerjasama dan komunikasi yang baik antara petugas sangat diperlukan. Kita harus siap tanggap menghadapi situasi apapun yang mungkin terjadi selama perayaan Imlek ini,” tambah Kapolsek.
Pengamanan Imlek menjadi prioritas Polsek Kadipaten untuk memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat yang merayakan. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam memberikan pelayanan dan menjaga keamanan selama perayaan hari besar keagamaan.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,