Cegah Luapan Air, Desa Sawo Bangun Drainase

NGAWI, BUSERJATIM.COM GROUP – Kegiatan pembangunan drainase di Dusun Klempun RT 08 RW 01 Desa Sawo yang dibangun dengan menggunakan anggaran yang bersumberkan dari Dana Desa (DD) Tahun 2024, mendapat sambutan positif dari warga setempat.

 

Bagaimana tidak, saluran Drainase volume 206 x 0,6 x 0,3 meter itu, oleh pemerintah desa dianggap sebagai salah satu solusi dalam menyelesaikan kurang baiknya system saluran air yang sering mengakibatkan genangan air dipermukiman warga pada saat musim penghujan tiba.

 

 

Program pembangunan dengan nilai anggaran sebesar Rp. 147.763.600,- ini merupakan salah satu upaya untuk menghindari terjadinya genangan air disaat musim penghujan, yang dampak terbesarnya bisa mengakibatkan banjir.

 

 

Kapala Desa Sawo, Widiyanto, SH mengatakan jika ditahun anggaran 2024 ini, pembangunan drainase memang menjadi salah satu prioritas pembangunan didesanya, mengingat disekitar pertengahan bulan juli sudah memasuki musim penghujan. Karenanya tindakan perbaikan saluran air harus disegerakan, guna mencegah kemungkinan terjadinya genangan air dan banjir.

 

“Dengan adanya drainase tersebut genangan air hujan dapat disalurkan sehingga banjir dapat dihindari dan tidak akan menimbulkan dampak ganguan kesehatan pada masyarakat serta aktivitas keseharian masyarakat pun tidak akan terhambat karenanya,” jelasnya.

 

 

Saluran drainase merupakan bagian yang sangat penting dalam sistem pengaliran air dan tata ruang seperti diantaranya, untuk mengalirkan resapan air hujan dilingkungan warga menuju ke badan sungai terdekat / area pertanian, menjadikan lingkungan sekitar menjadi lebih rapi, tidak becek dan terhindar dari kemungkinan terjadinya banjir serta mampu memperbaiki tata ruang desa.

 

 

Terkait dengan pelaksanaan pengerjaan saluran drainase ini, dikerjakan dengan melibatkan dan memberdayakan masyarakat setempat dan dalam mengerjakannya telah sesuai dengan perencanaan yang sudah tertuang dalam rencana anggaran biaya (RAB) yang ada. Dan pembangunan ini telah selesai sesuai dengan target yang ditetapkan dan dengan hasil maksimal. (GP/Aay)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan