Aa Datux: Banteng Milenial Diprediksi Melenggang ke Senayan

suaramajalengka.com – Majalengka. Majunya Irfan Nur Alam alias Sang Banteng Milenial di pileg DPR RI dapil IX Jabar, diprediksi berjalan mulus. Hal tersebut diungkapkan oleh seorang tokoh pemuda Majalengka dari selatan sekaligus advokat muda yang sedang populer, Ryan Naufal Luthfi SH. atau yang akrab disapa Aa Datux

Menurutnya, popularitas Irfan Nur Alam sudah tidak diragukan lagi. Elektabilitasnya juga bisa dipertanggungjawabkan oleh para pendukungnya

Bacaan Lainnya

“di Majalengka sendiri, seorang Irfan Nur Alam sudah sangat dikenal di berbagai lapisan masyarakat. Tidak sulit untuk menaikkan elektabilitas beliau” ungkapnya saat “muspidud” (musyawarah sambil ngopi dan udud/.red) di kantornya. Senin, 12 Desember 2022

Dalam kalkulasi sederhana Aa Datux, elektabilitas H. Karna Sobahi yang masih sangat kuat untuk calon bupati periode 2024-2029 pastinya akan berpengaruh besar terhadap elektabilitas Irfan Nur Alam sendiri. Para pendukung Karna – Tarsono atau Raharja Jilid 2 juga bisa dipastikan akan mendukung Irfan habis-habisan, bukan hanya kalangan internal PDIP sendiri tetapi komunitas pendukung Karna Sobahi lainnya juga akan berkontribusi besar terhadap suara kemenangan dia

Lanjut Aa Datux, Langkah yang harus dilakukan oleh tim pemenangan Irfan Nur Alam hanyalah melebarkan sayap komunitas dan meraih aktivis pergerakan Majalengka untuk meminimalisir kampanye negatif. Selain itu, publikasi besar-besaran di media online dan media sosial merupakan hal wajib yang harus terus dilakukan

“Aa Irfan itu ibarat selebritis Majalengka, dengan usia yang masih muda, ganteng, sopan dan sukses tentunya akan diidolakan oleh para penggemarnya. Tinggal pendekatan humanis dengan masyarakat bawah untuk menciptakan hubungan emosional yang baik dan juga berbaur dengan generasi muda melalui kegiatan-kegiatan yang sedang digandrungi seperti nongkrong bareng, mabar game online dan sebagainya. Saya yakin dengan segala potensinya, “Sang Banteng Milenial” akan melenggang elegan ke Senayan” pungkasnya optimis (red/AL)

Pos terkait